Senin, 08 Oktober 2012

foto levitasi



Levitasi merupakan salah satu tehnik dalam dunia fotografi yang membuat  seseorang atau suatu benda terlihat seolah-olah melayang tanpa menggunakan alat bantu. Foto levitasi tanpa editing dilakukan oleh model yang melompat dan berpose sehingga seolah-olah ia tampak melayang. Namun ada pula beberapa foto levitasi yang menggunakan editing dari berbagai macam editor foto.



Berikut tips untuk membuat foto levitasi tanpa editing :

  • Levitasi tanpa editing bisa dilakukan dengan menggunakan kamera DSLR atau pun kamera pocket, bahkan kamera handphone.
  • Model foto levitasi di haruskan melompat dengan cepat dan ekspresi muka yang sangat minim (ekspresi yang sesuai), agar hasil foto nanti terlihat seperti melayang.
  • Pilihlah tempat yang unik dan bagus sebagai background. Satu hal yang mesti di perhitungkan dalam memilih tempat, pilihlah tempat yang cukup luas atau lebar,agar sewaktu model bisa leluasa melompat dan bisa merasa aman pada saat jatuh atau turun dari melompat.
  • Pastikan cahaya di tempat/lokasi foto cukup memadai. Agar bayangan terbentuk sehingga efek model sedang melayang lebih terlihat.
  • Gunakan shutter speed tinggi untuk menangkap model yang melayang dengan lebih fokus. Cahaya yang cukup sangat berperan untuk mendapatkan shutter speed tinggi.
  • Untuk mendapatkan hasil yang lebih bagus, usahakan ambil foto dengan low angle, agar efek melayang terlihat tinggi.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar